Saya Dan Aku

Rabu, 24 September 2014

Hasil Tips Mengikuti PATI

1. Membuat Gmail
2. Cara Membuat Blog Dan Menggunakan Blog dengan benar
3. Cara menggunakan aplikasi teknologi

kemajuan di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi

Adanya kemajuan di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi menyebabkan penggunaan program internet telah merambah di segala tempat, baik di rumah, kantor, sekolah maupun tempat-tempat umum (warnet).  Pengguna internet menggantungkan pada situs untuk memperoleh berita, selain juga  penggunaan electronic mail sebagai aktivitas utama yang digunakan oleh pengguna internet untuk memperluas jaringan komunikasi yang melintasi kota, negara bahkan benua. Bahkan Straubhar dan LaRose. 2000:267 menjelaskan bahwa,  orang-orang memanfaatkan situs internet sebagai sumber informasi untuk hiburan dan informasi perjalanan wisata juga berita terbaru setiap minggunya.
Tak dapat dipungkiri jika kemajuan teknologi masa kini berkembang sangat pesat. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi-inovasi yang telah dibuat di dunia ini. Dari hingga yang sederhana, hingga yang menghebohkan dunia.
Sebenarnya Teknologi sudah ada sejak zaman dahulu, yaitu zaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan obyek-obyek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. Salah satunya adalah seperti yang ada di Indonesia, yaitu fenomena mobil esemka yang diciptakan beberapa sekolah di Solo. Telah membuat inovasi mobil Nasional untuk Indonesia. Selain itu juga, ada di Sidoarjo yang memproduksi kapal laut untuk kebutuhan melaut.
Dalam bentuk yang paling sederhana, kemajuan teknologi dihasilkan dari pengembangan cara-cara lama atau penemuan metode baru dalam menyelesaikan tugas-tugastradisional seperti bercocok tanam, membuat baju, atau membangun rumah.[18]
Ada tiga klasifikasi dasar dari kemajuan teknologi yaitu :[18]
  • Kemajuan teknologi yang bersifat netral (bahasa Inggrisneutral technological progress)
    Terjadi bila tingkat pengeluaran (output) lebih tinggi dicapai dengan kuantitas dan kombinasi faktor-faktor pemasukan (input) yang sama.
  • Kemajuan teknologi yang hemat tenaga kerja (bahasa Inggrislabor-saving technological progress)
    Kemajuan teknologi yang terjadi sejak akhir abad kesembilan belas banyak ditandai oleh meningkatnya secara cepat teknologi yang hemat tenaga kerja dalam memproduksi sesuatu mulai dari kacang-kacangan sampai sepeda hingga jembatan.
  • Kemajuan teknologi yang hemat modal (bahasa Inggriscapital-saving technological progress)
    Fenomena yang relatif langka. Hal ini terutama disebabkan karena hampir semua riset teknologi dan ilmu pengetahuan di dunia dilakukan di negara-negara maju, yang lebih ditujukan untuk menghemat tenaga kerja, bukan modalnya.

reference:
http://id.wikipedia.org/wiki/Teknologi
http://www.ut.ac.id/html/suplemen/skom4315/3b1.htm

Sosiologi Jurusanku

Jurusan Sosiologi memiliki visi menjadi penyelenggara program studi yang unggul dan berdaya saing dalam memperjuangkan liberasi ummat manusia berdasarkan nilai-nilai Islam melalui pengkajian dan pengembangan sosiologi. Tiga konsentrasi yang dikembangkan yaitu, Konsentrasi Sosiologi Industri, Sosiologi Pembangunan, dan Sosiologi Lingkungan. Dengan pengembangan ini alumni diharapkan menjadi analis sosial, konsultan sosial,  industri, Aktivis NGO (Non Goverment Organization), guru, serta Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan swasta secara profesional.
Ketrampilan yang diberikan selama perkuliahan antara lain menganalisis dan meneliti persoalan sosial, presentasi masalah sosial dan solusinya, mengcover masalah sosial industri, memberikan masukan hubungan sosial industri pada pelaku industri, mengelola organisasi dengan pendekatan manusiawi, dan ketrampilan menulis di media massa.
Untuk mencapai tujuan di atas, kegiatan-kegiatan rutin diselenggarakan Jurusan Sosiologi, seperti: 1) Magang pada pelaku industri (skala menengah ke atas), 2) Membangun kerjasama dengan mitra-mitra strategis (BUMN, Pemerintah Daerah, Perusahaan Swasta, NGO, Perguruan Tinggi baik dalam dan luar negeri, dll), 3) Mendatangkan ahli atau praktisi (dari dalam atau luar negeri), 4)Melaksanakan perkuliahan dengan banyak melakukan praktek di lapangan.
Jurusan Sosiologi dilengkapi fasilitas-fasilitas pendukung seperti, Laboratorium Sosiologi, Perpustakaan Jurusan, laboratorium micro teaching, internet dan perpustakaan dengan digital library system. Prospek kerja lulusan Jurusan Sosiologi, antara lain, pada Badan Perencanaan Pembangunan daerah (BAPPEDA), Badan Penelitian dan Pengembangan (LITBANG), Kementerian Kehutanan, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Sosial, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pemberdayaan Perempuan, Badan Pertahanan Nasional. Selain itu bisa menjadi konsultan, peneliti, guru atau dosen, serta bekerja di perusahaan swasta dan NGO baik dalam maupun luar negeri.
 
Website: sosiologi.umm.ac.id
Sumber : http://www.umm.ac.id/id/page/01030305/sosiologi.html

Universitas Muhammadyah Malang

UMM mempunyai tiga kampus yang letaknya strategis dan mudah dijangkau dengan perjalanan darat, udara dan laut. Saat ini UMM mendidik lebih dari 26.500 mahasiswa dari semua jenjang studi, baik mahasiswa dalam negeri maupun manca negara, seperti Australia, Singapura, Malaysia, Arab Saudi, Timor Leste, dan beberapa mahasiswa dari Eropa dan Amerika. Fakultas yang ada berjumlah 10 dan 1 Program Pascasarjana dengan jumlah program studi: 3 untuk Diploma, 34 untuk Strata1, 7 program di Pascasarjana, 2 program Doktor serta 2 program profesi. 

UMM telah bekerjasama dengan pihak luar kampus, baik dari instansi dalam dan luar negeri.  Untuk kerjasama luar negeri yang sedang berjalan antara lain: Erasmus Mundus, ACICIS, Peace Corps Amerika, BGP Engineering Belanda, AMINEF, AIESEC, EESTEC, USAID, AUSAID, American Corner, Iran Corner, dan lain-lain.

Sebagai perguruan tinggi swasta terkemuka, UMM sudah memperoleh pengakuan dari pihak eksternal, yaitu dengan diraihnya Nilai Akreditasi A dari BAN-PT (2013), Bintang Dua dari QS Star,  Terakreditasi KNAPP, Terakreditasi dari MTD Registered Public Accountants, Terakreditasi dari NQA Global Assurance, dan lain-lain.  Prestasi yang diraih UMM antara lain: Peraih Anugerah Kampus Unggul (AKU) Jawa Timur sejak tahun 2008, Peraih Anugerah AKU Kartika kopertis VII Jawa Timur sebagai kampus Terunggul di Jawa Timur, Runner Up Adi Upaya Puritama Kelas II (untuk Rusunawa), Runner Up ASEAN Energy Award, peringkat 18 Indonesia pada Webometrics (bahkan pernah ranking 8 Indonesia), Peringkat ke-5 Dunia konten Rich Files webometrics, Peringkat 5 Indonesia untuk Repository webometrics, peringkat 19 Indonesia 4icu, , Peringkat 22 TesCa-Telkom, dan lain-lain.  UMM juga memperoleh penghargaan dari pemerintah USA sebagai Host Peace Corps USA mulai tahun 2010.

Untuk memberi layanan akademik yang memadai berbagai fasilitas telah disediakan untuk mahasiswa, mulai sarana akademik, non akademik, sarana publik dan sarana rekreatif. Proses pembelajaran dan admisitrasi didukung dengan fasilitas ICT dan sistem informasi manajemen yang memadai, sehingga membuat proses studi menjadi mudah, efisien, dan selalu mengikuti perkembangan jaman.

Selamat datang di UMM. Selamat datang di Kampus Digital. Selamat datang di website kami untuk mengenal dan mengetahui lebih jauh tentang UMM. Selamat berselencar di dunia virtual kami.

Sumber : http://www.umm.ac.id/id/page/01/profil.html

My Village


Kalipare adalah sebuah kecamatan yang terletak di kabupaten Malang bagian selatan, tepatnya di sebelah selatan bendungan Sutami di Karangkates. Perjalanan dari kota Malang menuju Kalipare memerlukan waktu sekitar satu setengah jam dengan melewati Karangkates ke arah barat terus memutar ke selatan melewati jembatan belli terus ke arah selatan melewati hutan lindung yang sekarang sudah gundul dan di jadikan ladang untuk bercocok tanam oleh warga setempat  yang biasa disebut mbaon, lalu ke timur hingga menjumpai tanah lapang tepatnya persis di selatan bendungan Sutami yang biasa disebut Sakei, ini sudah masuk ke dalam wilayah kecamatan Kalipare. Disebelah barat Sakei yang biasa disebut Kidul dam, biasanya dijadikan tempat untuk beristirahat dan bersantai untuk makan bakso dan minum kopi karena letaknya persis di selatan bendungan Sutami yang sejuk dan nyaman oleh para wisatawan domestik maupun warga Kalipare dan sekitarnya dan juga para pengendara motor yang sedang melintas di atas bendungan Sutami dari dan ke Kalipare atau ke pantai Ngliyep, sebuah tempat wisata di pantai selatan kabupaten Malang.

Untuk melanjutkan perjalanan dari sini ke Pusat kota Kalipare memerlukan waktu sekitar sepuluh menit dengan bergerak ke arah selatan hingga menemukan perempatan yang biasa disebut Peteng, terus lurus ke arah timur melewati lapangan golf karangkates yang terletak di dusun Ngembul hingga sampai pertigaan yang biasa disebut Toplasan, kemudian belok ke arah utara dan sampailah di desa Kalipare yang merupakan ibukota dari kecamatan Kalipare dengan pasar Kalipare sebagai pintu masuk dari selatan



Kecamatab ini berbatasan  - Sebelah Utara Kecamatan SumberpucungSebelah Timur : Kecamatan Pagak. Sebelah Selatan : Kecamatan Donomulyo dan Sebelah Barat : Kabupaten Blitar
Sumber : http://www.kabmalang.com/2011/09/kecamatan-kalipare.html